Ini Lho Manfaat Cabai untuk Kesehatan
Kandungan capsaicin pada cabai, adalah penyebab rasa terbakar pada lidah saat Anda memakan makanan pedas. Ternyata capsaicin tidak hanya membuat Anda kepedasan, tapi memberikan manfaat positif tubuh. Berikut beberapa manfaatnya :
* Menurunkan berat badan
Dalam sebuah penelitian, ditemukan jika makanan pedas dapat membakar lebih banyak kalori karena mampu meningkatkan metabolisme hingga 8 persen.
* Membuat jantung sehat
Senyawa capsaicin dalam makanan pedas memunculkan sensasi panas di lidah. Menurut studi yang dilakukan oleh American Chemical Society, kandungan capsaicin dapat membantu mengurangi penumpukan kolesterol sekaligus meningkatkan aliran darah dengan menghambat gen yang menyebabkan penyempitan arteri di jantung.
* Mencegah kanker
Menurut data dari American Cancer Society, beberapa makanan pedas terbukti memiliki sifat penangkal kanker. Capsaicin telah terbukti memperlambat pertumbuhan sel-sel penyebab kanker prostat.
* Menurunkan tekanan darah
Senyawa capsaicin dapat meningkatkan nitric oxide yang dapat melindungi peradangan dan menurunkan tekanan darah. Dari semua jenis cabai, cabai rawit diyakini paling cepat menurunkan tekanan darah.