Tingkatkan Kualitas Sperma Dengan Konsumsi Buah!

Tingkatkan Kualitas Sperma Dengan Konsumsi Buah!

  Tingkatkan Kualitas Sperma Dengan Konsumsi Buah
Kandungan dalam stroberi dipercaya dapat meningkatkan libido pria. (pixabay/TesaPhotography)
Buah adalah salah satu sumber vitamin dan nutrisi yang baik untuk tubuh. Terdapat beberapa buah yang diyakini sangat baik untuk menjaga kesehatan pencernaan. Ada juga buah yang sangat baik untuk kesehatan kulit. Tapi tahukah Anda, bahwa terdapat juga buah yang mampu meningkatkan kualitas sperma seorang pria?

Dilansir dari laman Elite Daily, berikut beberapa buah yang diyakini mampu menyalakan gairah seksual dan meningkatkan kualitas sperma pria, antara lain:

Buah sitrus
Vitamin C dan antioksidan dalam buah sitrus mampu melindungi Anda dari radikal bebas dan stres oksidatif. Stres oksidatif memiliki potensi untuk merusak DNA pada sperma yang mungkin saja membahayakan keturunan Anda. Penelitian menemukan, kadar vitamin C secara signifikan akan mengurangi risiko infertil.

Delima
Delima mengandung enzim yang mampu melawan Malondialdehyde (MDA). MDA adalah zat kimia dalam darah yang mampu merusak sperma dan biasanya banyak ditemukan dalam tubuh seorang perokok. Zat ini diklaim dapat mememharuhi kualitas dan jumlah sperma menajdi lebih buruk. Jadi mengonsumsi buah delima dapat memerangi kualitas sperma yang buruk.

Pisang
Pisang mengandung enzim bromelain yang berfungsi untuk mengatur hormon seksual. Saat pria rutin mengonsumsi buah ini, maka pria akan merasakan peningkatan libido dan kenikmatan seksual. Selain itu, buah ini juga efektif untuk meningkatkan kesehatan jantung, sistem saraf hingga fungsi prostat.

Stroberi
Kandungan antioksidan dan vitamin C dalam stroberi juga efektif untuk mengaktifkan libido seorang pria. Bahkan, jika Anda mengonsumsi stroberi dengan cara mencelupkannya ke dalam cokelat hitam, akan membantu volume ejakulasi dan meningkatkan pergerakan serta jumlah sperma.